PROGRAM STUDI



Program Studi:
1.    TEKNIK INFORMATIKA (S-1)  Terakreditasi
SK BAN-PT No.017/SK/BAN-PT/Ak-XV/S/I/2013 (18/01/2013 s.d. 18/01/2018)
2.    MANAJEMEN INFORMATIKA (D-3) Terakreditasi
SK BAN-PT No.032/BAN-PT/Ak-XII/Dpl-III/XII/2012  (22/12/2012 s.d. 22/12/2017)

Mencermati perkembangan kebutuhan tenaga kerja sarjana komputer.  Maka disusun  kompetensi yang diran¬cang disesuaikan dengan visi, misi dan potensi jurusan (sumberdaya manusia, peralatan dan sarana prasarana) yang ada.  Berikut adalah tiga kompetensi yang dapat dipilih mahasiswa:
1. Kompetensi Sistem Informasi : pada kompetensi ini lulusan diharapkan mempunyai keahlian di bidang pembuatan perangkat lunak yang baik dan sesuai dengan kebutuhan serta perkembangan teknologi terbaru.
2. Kompetensi Jaringan Komputer : pada kompetensi ini lulusan diharapkan mempunyai keahlian di bidang jaringan komputer, komunikasi data dan sistem pengamanan jaringan komputer.
3. Kompetensi Multimedia Dan Citra : pada kompetensi ini lulusan diharapkan mempunyai keahlian dalam bidang komputasi komputer, pengembangan algoritma, dalam hal Multimedia dan Citra.
Target Kompetisi Lulusan
  1. Mampu mengoperasikan dan menguasai konsep kerja sistem komputer
  2. Mampu merancang Sistem Basis Data
  3. Mampu menganalisis dan mendesain sistem informasi
  4. Mampu merekayasa perangkat lunak
  5. Mampu merekayasa jaringan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar